Salah satu kebersihan yang dianjurkan adalah menjaga kesehatan gigi dan mulut agar tetap bersih. Seperti dikutip dari Republika, Dekan Fakultas Kedokteran Gigi Unissula, Suryono menyampaikan bahwa Islam memiliki tata cara yang sangat bagus terkait hal menjaga gigi.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam salah satu sabdanya menjelaskan bahwa jika tidak memberatkan maka setiap umatnya akan diwajibkan memakai siwak (menggosok gigi) setiap hendak wudhu untuk menunaikan sholat. “Artinya jika kita gosok gigi lima kali dalam sehari semalam, saya yakin gigi kita akan jauh lebih sehat,” ujar Suryono.
Bersiwak adalah sunnah yang dianjurkan oleh Nabi. Mengutip dari situs yang sama, diriwayatkan Annas’I, Ibnu Khuzaimah, bahwa Rasulullah bersiwak dan melakukannya secara terus menerus, hal itu dilakukan sebagai bentuk menjaga kebersihan mulut dan mendapat keridhaan Allah subhanahu wa ta’ala.
Adab bersiwak menurut anjuran Rasulullah memiliki banyak manfaat, bukan saja membersihkan bagian gigi depan, mlainkan juga sela antar gigi, hingga bagian belakang. Gusi, lidah dan langit-langit mulut sebaiknya tak luput dibersihkan agar kuman tak bersarang di dalamnya.
Tata cara bersiwak sesuai anjuran Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam sebagai berikut;
- Bersiwak khususnya ketika hendak shalat
- Bersiwak menggunakan tangan kiri
- Memulai bersiwak dari sebelah kanan
- Bersiwak dengan gerakan vertikal dan horizontal
- Memberikan batang siwak kepada yang lebih tua
Dengan rajin bersiwak maka dapat pula membasmi kuman dan senantiasa membersihkan dan menjaga kesehatan gigi dan mulut, selain itu juga menghindari bau tidak sedap pada mulut. Begitu pula sebaliknya, jika malas menggosok gigi atau bersiwak maka gigi akan rapuh dan mudah berlubang sehingga akan menimbulkan sakit pada penderitanya.
Selain itu juga terdapat bahaya bagi seseorang yang malas menggosok gigi, yakni terserang beragam penyakit, antara lain penyakit jantung, diabetes, dan osteoporosis. Hal ini dikarenakan gigi dan mulut memiliki banyak bakteri yang terdapat di sela-sela gusi sehingga memicu pembusukan jaringan ikat pada gigi dan apabila tidak dibersihkan maka akan melemahkan kekebalan tubuh manusia.
Untuk itu, setiap manusia khususnya kaum muslim dianjurkan memperhatikan kebersihan gigi dan mulut agar terhindar dari beragam penyakit yang mengancam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar